Kepuasan Pasien di Bagian Pendaftaran Klinik Psikiatri Dewasa Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Tahun 2023
Keywords:
waktu pelayanan rawat jalan, kepuasan pasienAbstract
Pelayanan kesehatan pada instalasi rawat jalan melayani berbagai jenis pelayanan kesehatan jiwa maupun pelayanan lainnya yang mendukung tercapainya pelayanan kesehatan jiwa kompresensif dan holistik. Waktu pelayanan adalah waktu minimal yang digunakan untuk melayani pasien dari awal masuk tempat pendaftaran sampai pasien pulang. Berdasarkan hasil studi pendahuluan yang dilakukan dengan cara melakukan wawancara kepada 10 orang pasien, diperoleh bahwa ada indikasi ketidakpuasan terhadap waktu pelayanan di bagian pendaftaran rawat jalan di Klinik Psikiatri Dewasa Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma. Kepuasan pasien merupakan salah satu indikator penting yang harus diperhatikan dalam pelayanan kesehatan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan waktu pelayanan rawat jalan dengan kepuasan pasien pada klinik psikiatri dewasa Rumah sakit Jiwa Mutiara Sukma tahun 2023. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis studi deskriptif analitik dan rancangan studi cross sectional. Besar sampel pada penelitian ini sebanyak 97 yang diambil dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan instrument kuesioner dan lembar observasi. Uji statistik yang digunakan yaitu uji korelasi spearman. Hasil penelitian ini menggambarkan sebagian besar responden memiliki waktu pelayanan cukup cepat dimana waktu pelayanan di tempat pendaftaran kategori terbanyak yaitu kategori cepat sejumlah 91 orang (93,8%). Kategori yang paling sedikit yaitu kategori lambat sejumlah 1 orang (1,0%). Berdasarkan hasil uji korelasi antara kedua variabel menunjukkan adanya hubungan antara waktu pelayanan rawat jalan khususnya di bagian pendaftaran dan kepuasan pasien, dengan nilai signifikan lebih kecil dari 0.05, yaitu sig 0,01 level (2-tailed).
Downloads
References
Dini Afriani, dkk., 2020. Hubungan Waktu Tunggu Pelayanan Terhadap Tingkat Kepuasan Pasien Di Poliklinik Rsud Wates Kulon Progo. Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Digital Librari. http://digilib.unisayogya.ac.id/4897/
Hamid, R. 2013. Hubungan Mutu Pelayanan Kesehatan dengan Kepuasan Pasien Rawat Jalan di Puskesmas Batua Kota Makassar. Makassar. Universitas Hasanuddin. Tesis.
Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor129/Menkes/SK/II/2008 Tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Kurniawan, F.2012. Kecepatan Waktu Pelayanan Rumah Sakit Brepengaruh Terhadap Kepuasan Pasien. Karya Tulis Ilmiah. STIKes RS Baptis Kediri.
Kotler dan Keller. 2007. Manajemen Pemasaran Edisi 12, Jilid I. Jakarta: PT Indeks.
Laporan Survei Kepuasan Masyarakat Triwulan I Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Tahun 2022.
Laporan Survei Kepuasan Masyarakat Triwulan II Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Tahun 2022.
Laporan Survei Kepuasan Masyarakat Triwulan III Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Tahun 2022.
Laporan Tahunan Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma Tahun 2022.
Muninjaya. 2012. Manajemen Mutu Pelayanan Kesehatan. Jakarta: Buku Kedokteran EGC.
Nur Laeliyah, Heru Subekti Waktu Tunggu Pelayanan Rawat Jalan dengan Kepuasan Pasien Terhadap Pelayanan di Rawat Jalan RSUD Kabupaten Indramayu. Jurnal Kesehatan Vokasional, 1(2).
Profil Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma (RSJMS) Tahun 2018.
Profil Rumah Sakit Jiwa Mutiara Sukma (RSJMS) Tahun 2022.
Permenkes RI. 2008. No 129 Tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit.
Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2014 Tentang Pedoman Standar Pelayanan.
Peraturan Menteri Kesehatan No. 51 Tahun 2005 tentang Organisasi Rumah Sakit.
Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Murtiana Ningsih, Nur Aini Abdurahman Ali
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.