HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DAN TENAGA KESEHATAN DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU MENYUSUI DI RSD dr. H. SOEMARNO SOSROATMODJO BULUNGAN

Authors

  • Sayid Muhammad Idris Politeknik Kesehatan Kalimantan Timur
  • Endah Wahyutri Politeknik Kesehatan Kalimantan Timur
  • Nilam Noorma Politeknik Kesehatan Kalimantan Timur

DOI:

https://doi.org/10.55681/aohj.v1i2.109

Keywords:

dukungan suami, dukungan tenaga kesehatan, pemberian asi eksklusif, ibu menyusui

Abstract

Faktor penyebab atau kendala dalam pemberian ASI Ekslusif yaitu ibu merasa ASI kurang padahal sebenarnya cukup hanya ibu yang kurang yakin dapat memproduksi ASI yang cukup, ibu tidak melakukan inisiasi menyusui dini, jadwal pemberian ASI. Bayi terlanjur diberi prelactal feeding, seringkali sebelum ASI keluar bayi sudah diberi air putih, pemberian air gula, air madu atau susu formula. Dukungan suami yang baik kepada ibu akan membantu keberhasilan pemberian ASI eksklusif. Dukungan suami akan membuat ibu merasa tenang sehingga memperlancar produksi ASI. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan dukungan suami dan dukungan tenaga kesehatan terhadap pemberian ASI eksklusif pada ibu menyusui di RSD. dr. H. Soemarno Sosroatmodjo. Jenis penelitian yang digunakan untuk penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat analitik korelasional dengan pendekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia 6 bulan yang sedang berkunjung di poli anak RSD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo Bulungan. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan besar sampel sebanyak 49 orang. Diperoleh hasil bahwa sebagian besar responden menyatakan dukungan suami tidak mendukung sebanyak 35 orang (71,4%) dan dukungan suami mendukung sebanyak 14 orang (28,6). Diperoleh hasil bahwa sebagian besar responden menyatakan dukungan tenaga kesehatan tidak mendukung sebanyak 26 orang (53,1%) dan dukungan tenaga kesehatan mendukung sebanyak 23 orang (46,9%). Diperoleh hasil bahwa sebagian besar responden menyatakan pemberian ASI eksklusif tidak sebanyak 28 orang (57,1%) dan pemberian ASI eksklusif ya sebanyak 21 orang (42,9%). Terdapat hubungan dukungan suami dan dukungan tenaga kesehatan terhadap pemberian ASI eksklusif pada ibu menyusui di RSD. dr. H. Soemarno Sosroatmodjo.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-05-08

How to Cite

Idris, S. M., Wahyutri, E., & Noorma, N. (2023). HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DAN TENAGA KESEHATAN DALAM PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF PADA IBU MENYUSUI DI RSD dr. H. SOEMARNO SOSROATMODJO BULUNGAN. Aspiration of Health Journal, 1(2), 291–300. https://doi.org/10.55681/aohj.v1i2.109